Blog Archive

About Me

Foto Saya
suardin Situmorang
Seorang yang haus akan ilmu pengetahuan, memandang hidup hanyalah untuk menerima cobaan bukan kesenangan, yang melihat hal kecil merupakan sebenarnya perkara yang besar.
Lihat profil lengkapku

GuesBook

Kepada para Pengunjung Yang Terhormat Diharapkan Untuk Mengisi/Memberikan Komentar yang Membangun terhadap Postingan yang Anda Kunjungi


Visitor

free counters

SIDIKALANG


SIDIKALANG

Entah kenapa, ketika saya sedang asik memperbaiki Website ini,
tiba-tiba saja saya ingin menulis tentang kampung halaman saya yaitu Sidikalang yang terkenal dengan kopinya yang dalam kancah perkopian nasional bahkan internasional, predikat Kopi Sidikalang pernah mencapai masa keemasan. Tak heran pula bahwa kenikmatan kopi robusta itu bahkan pernah secara ekonomis mengangkat harkat masyarakat Dairi sendiri.
” mungkin kamu lagi kangen dengan saudara, sahabat  dan teman-temanmu disana kali,  jadi teringat terus tentang itu . “
Begitulah pendapat sahabat saya ketika saya ceritakan akan hal ini. Tapi seperti apa yang saya ungkapakan didalam web ini, itu hanya tiba-tiba saja tersirat didalam pikiranku dan yang kurasakan . Emang sih saya akui, saya memang rindu dengan kampung halaman saya itu, maklum sudah menjalani empat tahun saya berada tinggal diMedan dan jarang sekali pulang kampung.
jika saya mengingat semua apa yang telah terjadi disana, mungkin lebih lebih banyak Dukanya bila dibandingkan dengan Sukanya, tetapi walaupun kebanyakan dukanya,  kalau sudah merupakan bagian dari perjalanan hidup kita dan menjadi sebuah jalinan cerita tentang kita maka hal itu menjadi Indah untuk dikenang jika masa itu sudah lewat dan hanya menjadi memori kita, apalagi itu bagian dari cerita masa kecil kita, tempat kita dilahirkan pasti semua orang tidak ada melupakan akan hal itu. saat ini dalam khayalan dan pikiranku, kucoba untuk berjalan disetiap sudut kota bahkan sampai kepelosok pedesaan yang penuh dengan cerita kenangan waktu masa lalu, hanya untuk sekedar mengurangi kerinduanku yang dulunya aku pernah tinggal disana.
Saya tidak tahu apakah saya nantinya akan tinggal kembali disana atau tidak, tetapi saat ini yang jelas saya sudah jauh dari sana, yang mencoba menjalani kerasnya kehidupan yang berkepanjangan dan yang selalu merindukan kampung halaman yang tercinta.ketika saya bepergian ketempat lain (baik taman, tempat wisata atau tempat-tempat indah lainnya) sering saya terbersit dipikirannya saya bahwa itu adalah tempat kampung halaman saya, dan saya sadar bahwa ‘seindah apapun tempat lain (kampung orang) lebih indah lagi kampung sendiri.
Ketika kita mendengar kata SIDIKALANG pasti yang terbersit dipikiran kita adalah kopinya yang rasa, aroma dan kelezatannya yang tiada banding. Padahal Sidikalang bukanlah hanya tentang kopi, banyak hal yang menarik menyangkut tempat ini, mulai dari panorama Alamnya, Adat istiadat dan juga kehidupan sosial masyarakatnya yang sebenarnya juga sangat menarik untuk di ketahui.
Dan yang layak mendapat perhatian kita semua adalah,  Miniatur ataupun Taman tentang Kehidupan keagamaan di Sidikalang TWI (TAMAN WISATA IMAN) . Berbentuk Taman yang Indah diperbukitan yang sejuk. Sampai hari ini banyak orang berbondong-berbondong kesana untuk bertamasya juga untuk melihat napak tilas sejarah Agama yg ada di Indonesia.  Bukan hanya di Sidikalang konsep seperti itu ada, di daerah lain mungkin ada, tapi hanya satu jenis agama saja ataupun hanya memuat miniatur agama yg dominan dianut daerah tersebut.  Tapi di Sidikalang Miniatur semua agama ada. Seolah menggambarkan Kerukunan yang baik Antar Pemeluk agama di sana.  Jadi jika Anda merasa keimanan anda berkurang atau berada Pada titik yang rendah, datang dan berkunjunglah kesana. Mudah-mudahan sepulang dari sana Keimanan anda akan kembali Normal. Terlalu mengada-ada mungkin,tapi  Mungkin seperti itulah konsep awal pembangunan Taman Wisata Iman Sidikalang ( TWI ) tersebut.
Dan yang lain adalah Buah Duriannya yg juga terkenal keseluruh Sumatera Utara. Datanglah pada awal bulan Februari, maka anda akan menyaksikan ribuan buah Durian yang nikmat sepanjang jalan. Anda bisa beli dalam jumlah banyak ataupun sekedar untuk dimakan.  Atau jika Anda merasa enggan datang kesana karena jalannya yg berliku dan menanjak juga menurun dengan tikungan-tikungan yang  tajam serta jalan yg menyerupai kubangan Gajah ( saya menyebutnya demikian karena parahnya jalan darat menuju ksana ), maka anda dapat memperolehnya di kota Medan. Sebab semua buah Durian tersebut akan dijual kesana.  Dan dari sanalah Durian tersebut diekspor ke Luar Negeri dan Kota-kota lain di Indonesia.
Bagi Anda pencinta wisata Panorama jangan lewatkan untuk menikmati pesona Alam kawasan Danau Toba dari pesisir Silalahi. jarak tempuh ke daerah silalahi dari Sidikalang kurang lebih sekitar 40 Km. nilmatilah pesona pegunungan dan riak-riak air danau toba sambil menyelam ataupun sekedar mandi.
Masih banyak hal-hal yang menarik tentang daerah Sidikalang, apa yg kuungkapkan dalam tulisan ini hanya bagian  kecil saja. Jika kuungkapkan disini mungkin butuh beberapa halaman. Jika Anda merasa tertarik ataupun penasaran silahkan datang dan berkunjung, masyarakat Sidikalang sangat Welcome dengan para pendatang. Nikamati panoramanya dan kesejukan alamnya.
Sebagaimana diawal, tujuanku menulis artikel ini hanyalah untuk sekedar mengurangi rasa rindu terhadap Tanah kelahiranku sidikalang. untuk sekedar mengingatkan kepada diri sendiri untuk tidak lupa akan asal muasal. Jadi informasi tentang Sidikalang yang kuungkapkan di sini sangat terbatas dan hanya berdasarkan garis besarnya saja. sekali lagi, kalau ingin tahu lebih banyak , silahkan datang dan berkunjung.

0 komentar:

Translate This Page

Facebook Fans